MARHABAN YA RAMADHAN SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA DENGAN HATI YANG SUCI -PEMDES RINGIN-

Artikel

Khataman dan Kirim Doa Menyambut HUT RI ke 75

18 Agustus 2020 13:58:11  Tim SID Desa Ringin  768 Kali Dibaca  Berita Desa

RINGIN_Malam yang dingin tak menyurutkan sejumlah jemaah untuk turut hadir ke Balai Desa Ringin, Minggu (16/8). Tepat Pukul 19.30 WIB, terlihat beberapa bapak-bapak dan ibu-ibu datang dan hadir di Balai Desa satu persatu menyandang Al-Quran. Mereka datang dengan mengharap barokah dari lantunan ayat suci yang akan dilafalkan oleh delapan Hafidz dan Hafidhoh.

Malam itu Pemerintah Desa Ringin mengadakan Khataman Al Quran untuk memeringati Hari Kemerdekaan Negara Republik Indonesia ke 75 tahun 2020. Kepala Desa Ringin berharap semoga dengan kegiatan tersebut dapat menjadi sarana untuk kirim doa kepada para pahlawan, ulama dan para tokoh kemerdekaan yang telah berjuang mengorbankan raga, jiwa dan pemikiran untuk terwujudnya kemerdekaan Negara Indonesia. “Mugi ganjaranipun bisa sampai kepada pahkawan yang telah mendahului kita dan segera diangkatnya wabah corona, amiin” sambut Kepala Desa Ringin, Muhadi.

Acara tersebut dilaksanakan dengan mengundang empat hafidz dan empat hafidhoh yang ada di Desa Ringin, dengan disimak oleh empat hingga lima orang penyimak, meliputi pemdes dan beberapa tamu undangan yang sudah berkenan hadir.

Turut hadir dalam acara Khataman Alquran Camat Pamotan, M. Mahfudz yang ditemani Babinkamtibmas Desa Ringin Wibowo. Dalam sambutannya Camat Pamotan menghimbau untuk tetap mawas diri dalam kondisi wabah covid serta untuk tetap menjaga kondusifitas Pilkada Bupati yang akan datang agar tetap damai dan menyejukkan. “Angsal beda pilihan tapi tetap rukun, nggih” tukas pria berjas Hitam tersebut.

Adapun rangkaian acara terdiri dari pembukaan oleh pembawa acara, sambutan-sambutan, dan acara inti yaitu tahtiman atau khataman alquran dan ditutup dengan acara bersholawat bersama dengan diiringi grup khadroh yang terdiri dari para Pemuda Desa Ringin.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Peta Wilayah Desa

 Peta Desa

 Pemerintah Desa

 Sinergi Program

 Agenda

Belum ada agenda

 Statistik

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Lokasi Kantor


Alamat : Alamat Kantor Desa, Desa Ringin RT 04 RW 01, Kecamatan Pamotan, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah
Desa : Ringin
Kecamatan : Pamotan
Kabupaten : Rembang
Kodepos : 59261
Telepon : 081325508382
Email : [email protected]

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:277
    Kemarin:246
    Total Pengunjung:156.894
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:192.168.36.253
    Browser:Tidak ditemukan

 Arsip Artikel

26 Agustus 2016 | 16.212 Kali
Sejarah Desa Ringin
30 Juli 2013 | 15.844 Kali
Profil Desa
07 November 2014 | 15.831 Kali
Pemerintahan Desa
24 Agustus 2016 | 15.691 Kali
Visi dan Misi
24 Agustus 2016 | 15.686 Kali
Data Desa
24 Agustus 2016 | 15.656 Kali
Pemerintah Desa
14 September 2019 | 9.797 Kali
TATA TERTIB PEMUNGUTAN SUARA PEMILIHAN KEPALA DESA RINGIN TAHUN 2019